Menko Perekonomian, Mewakili Presiden RI, Membuka IISIA Business Forum 2023
Sumber: IISIA
Mewakili Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto, secara resmi membuka acara IISIA Business Forum (IBF 2023) di Indonesia Convention Exhibition (ICE ) BSD, Tangerang pada tanggal 9 November 2023. Pergelaran IBF 2023 ini merupakan kegiatan forum bisnis tahunan yang kedua setelah kegiatan IBF pertama yang diselenggarakan pada 1 – 3 Desember 2022 di Grand City Convention & Exhibition, Surabaya, Jawa Timur. Acara ini merupakan hasil kerja sama IISIA dengan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia dan Kementerian Perindustrian (Kemenperin). IBF selanjutnya akan menjadi acara rutin tahunan The Indonesian Iron and Steel Industry Association (IISIA) untuk mempertemukan seluruh stakeholder industri besi dan baja nasional.
Dalam sambutannya, Menko Perekonomian menyampaikan pesan berupa apresiasi Presiden RI kepada kinerja industri besi dan baja nasional.
"Bapak Presiden RI memberikan apresiasi kepada para pelaku industri baja yang telah melakukan pengembangan untuk kemajuan industri baja ke depan." ujar Airlangga.
Lebih lanjut Airlangga mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Indonesia mengalami peningkatan sebesar 4,94 persen (y-o-y) pada triwulan III tahun 2023. Hal ini didukung oleh pertumbuhan industri besi dan baja yang mengalami peningkatan sebesar 10,86 persen dalam periode tersebut. Airlangga juga menyatakan bahwa nilai ekspor besi dan baja juga terus mengalami peningkatan yang pesat dari US$8 miliar pada tahun 2019, menjadi US$28,48 miliar pada tahun 2022. Di sisi lain, produsen baja nasional baru memasok 12 juta ton dari total 16 juta ton kebutuhan baja domestik. Hal tersebut menunjukkan adanya peluang yang besar untuk industri baja terus tumbuh.